-->
  • Pantai Ohoidertawun – Kei Kecil. Tual,Maluku Tenggara

    Pantai Ohoidertawun adalah salah satu pantai di Pulau Kei Kecil yang di tumbuhi pohon kelapa dengan pandangan laut biru luas dan pasir putih halus seperti tepung. Pantai ini menyuguhkan pemandangan laut yang biru dengan garis pantai yang putih. Ditambah cerahnya sinar matahari dan angin sepoi-sepoi yang menyegarkan tubuh.

    Bercumbu dengan Pantai Ohoidertawun, suatu keindahan dalam hidup dengan pemandangan yang sempurna. Siapa yang tidak tertarik dengan pasir yang putih, atau birunya laut dan nyanyian nyiur kelapa.

    Pantai ini sangat landai dan mempunyai pasir yang sangat halus. Pada saat air surut, pantai ini menjadi lapangan yang luas dan menjorok ke laut sampai lebih 200 meter. Disebelah timur terdapat tebing karang yang indah, dimana pada tebing tersebut terdapat lukisan kuno yang menggambarkan sosok manusia, matahari, hewan, perahu dan lainnya yang berwarna merah.

  • You might also like

    No comments:

    Post a Comment

    Berikan komentar positif Anda tentang artikel ini